Ide baju muslim Pria, Wanita, dan Anak-Anak

Thursday, April 26, 2018

Model Gamis Orang Gemuk dan Pendek Terbaru 2019

Model Gamis Orang Gemuk dan Pendek - Tak masalah jika Anda memiliki tubuh gemuk dan pendek, karena Anda pun bisa tampil cantik dengan kekurangan tersebut. Ya, meskipun Anda ditakdirkan memiliki tubuh yang gemuk dan pendek, namun Anda harus tetap percaya diri karena banyak tips berpakaian yang bisa membuat penampilan tampak lebih kurus dan tinggi.

Jika mengapa jika Anda gemar memakai gamis, karena model baju tersebut memang sangat nyaman untuk dipakai dan sedang menjadi trend centre bagi mereka yang berhijab. Namun, harus Anda sadari bahwa tidak semua model gamis cocok untuk Anda kenakan. Oleh sebab itu, Anda harus memiliki ilmu dalam memilih model gamis yang dapat membuat tampilan Anda terlihat kurus dan jenjang.

Model Gamis Orang Gemuk Pendek Terbaru

Nah, tak perlu risau lagi, karena informasi berikut ini akan membahas mengenai model gamis orang gemuk dan pendek yang sayang sekali untuk dilewatkan. Anda penasaran? Yuk langsung intip saja informasi selengkapnya.

Model gamis dengan motif vertikal

Model gamis orang gemuk dan pendek yang pertama adalah yang memiliki motif vertikal. Ya, motif ini sangat efektif untuk membuat tubuh Anda terlihat lebih langsing dan jenjang. Tidak harus memilih model vertikal yang lurus, karena motif vertikal yang berkelok-kelok pun cocok untuk Anda kenakan. Gamis dengan motif vertikal memang sedang digandrungi oleh banyak wanita di Indonesia, terutama kaum remaja yang ingin tampil cantik dan trendy.
Model Gamis Orang Gemuk Pendek Terbaru
Sebaiknya, hindari pemakaian gamis dengan motif horizontal karena akan membuat tubuh Anda terlihat semakin gemuk dan pendek. Tentu Anda tidak mau kan hal itu terjadi?
Baca Juga : Model Gaun Pengantin Muslimah Terbaru
Model gamis orang gemuk dan pendek ini mudah sekali untuk dijumpai baik di pasar tradisional, pasar modern, hingga situs jual beli online. Anda pun dapat memilih sesuka hati sesuai dengan budget yang dimiliki.

Model gamis dengan warna polos

Tak masalah bagi Anda untuk memakai baju dengan warna polos, karena penampilan Anda pun akan semakin cantik dan mempesona. Ya, gamis dengan warna polos jika dipakaikan jilbab dengan warna yang lebih terang dari warna gamisnya ataupun dengan jilbab motif bunga kecil-kecil akan menambah kesan cantik dari penampilan Anda.






Model Gamis Orang Gemuk Pendek Terbaru


Model gamis bermotif kecil-kecil

Baju gamis bermotif memang akan membuat tampilan Anda lebih colorfull. Namun, jika Anda memiliki bentuk badan yang gemuk dan pendek, tidak boleh memakai baju gamis bermotif besar-besar. Ya, hal ini akan membuat tubuh Anda terkesan lebar.

Untuk menyiasatinya, Anda tetap bisa menggunakan baju gamis bermotif, hanya saja motifnya yang kecil-kecil agar tubuh Anda tidak terlihat gemuk dan pendek. Anda bisa memilih motif bunga agar tampilan menjadi lebih cantik dan feminin.
Baca Juga :
Model gamis dengan warna solid

Jangan sekali-kali Anda memakai baju gamis dengan warna abu-abu ataupun pastel, karena tubuh Anda akan terlihat semakin lebar. Model gamis orang gemuk dan pendek yang sebaiknya adalah yang memiliki warna solid seperti hijau tua, hijau lumut, merah marun, merah darah, hitam, dan biru tua. Warna-warna tersebut akan membantu menyamarkan tubuh Anda yang gemuk dan pendek.

Pemakaian gamis dengan warna yang mengkilat juga tidak dianjurkan bagi Anda, karena model tersebut akan menonjolkan bentuk tubuh Anda sehingga tidak cocok untuk Anda kenakan.
Model Gamis Orang Gemuk Pendek Terbaru

Model Gamis Orang Gemuk Pendek Terbaru

Model Gamis Orang Gemuk Pendek Terbaru

Model Gamis Orang Gemuk Pendek Terbaru

Model Gamis Orang Gemuk Pendek Terbaru

Tubuh pendek Anda juga tidak cocok jika memakai gamis yang bagian bawahnya berbentuk melebar, karena akan membuat Anda terkesan pendek dan lebar. Alangkah lebih baik jika mengenakan baju gamis yang slim namun tidak terlalu ketat.

Pemilihan warna merupakan hal yang sangat penting bagi Anda, karena salah sedikit akan berakibat fatal bagi penampilan Anda. Ya, memiliki tubuh yang gemuk dan pendek memang tidak bisa sembarangan dalam memilih warna baju yang cocok untuk dikenakan. Oleh karena itu, informasi ini dapat sedikit membantu Anda dalam memilih dan memadupadankan warna yang sesuai.

Memiliki bentuk tubuh yang kurang sempurna, tak boleh membuat Anda frustasi dan tidak percaya diri, karena dewasa ini banyak sekali cara yang bisa Anda lakukan untuk menutupi bentuk tubuh yang kurang sempurna seperti gemuk dan pendek.

Dengan menyimak informasi tentang model gamis orang gemuk dan pendek tersebut, semoga Anda tidak salah lagi dalam menentukan baju gamis yang cocok untuk dikenakan.

Share on Facebook
Share on Twitter
Share on Google+

Related : Model Gamis Orang Gemuk dan Pendek Terbaru 2019

0 comments:

Post a Comment